PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS LIVEWORKSHEET PADA PEMBELAJARAN FISIKA MATERI KINEMATIKA
Keywords:
LKPD, veworksheet, kinematika gerakAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan LKPD berbasis liveworksheet yang berguna dalam
membantu pendidik dalam kegiatan pembelajaran fisika pada materi kinematika gerak. Jenis
penelitian yang digunakan adalah research & development dengan model 4D yang dilakukan
dengan tahapan, yaitu pendefinisian, perancangan, pengembangan, dan penyebaran. Akan tetapi,
pada penelitian ini hanya sampai tahap pengembangan. Pada penelitian ini, menggunakan jenis
data kuantitatif yang metode pengumpulannya menggunakan instrumen angket serta teknik
analisis yang digunakan, yaitu deskriptif kuantitatif. Hasil penilaian oleh ahli menunjukkan
bahwa LKPD tersebut layak dengan perolehan skor penilaian, yaitu penilaian dari aspek materi
memperoleh skor 7 dari 10. Selanjutnya, aspek penyajian memperoleh skor 17 dari 20. Aspek
kebahasaan memperoleh skor 15 dari 20. Dengan demikian, diperoleh total skor 39 dari skor
maksimal 50 sehingga mendapatkan nilai persentase sebesar 78%, LKPD berbasis liveworksheet
ini menunjukkan kriteria layak untuk mendukung proses pembelajaran dengan tetap
memperhatikan saran dan masukan dari ahli.