PENGEMBANGAN MEDIA DIORAMA DALAM PEMBELAJARAN IPS PADA SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR

Authors

  • Anna Trifonia Tafuli Universitas Nusa Cendana

Keywords:

Pengembangan, Media Diorama, IPS

Abstract

Penelitian pengembangan digunakan sebagai metode penelitian, dan dilakukan berdasarkan keadaan dalam pembelajaran IPS yang kurang efektif dan tidak menarik. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengembangkan media diorama yang relevan dengan materi IPS yang valid, praktis dan efektif. Produk pengembangan ini memuat materi IPS subtema Manusia dan Lingkungan di kelas V SD, dengan menggunakan model pengembangan ADDIE terdiri dari 5 tahapan antara lain: analysis (analisis kebutuhan), design (mendesain produk), development (pengembangan produk), implementation (penerapan produk), dan evaluation (mengevaluasi produk pengembangan). Pengumpulan data penelitian menggunakan instrumen angket dan tes. Berdasarkan data yang dikumpulkan berupa data validasi ahli sebesar 90,83% sangat valid, data kepraktisan media sebesar 96,40% sangat praktis, serta data keefektifan media sebesar 84% sangat efektif. Dari hasil ini menunjukkan bahwa media diorama yang dikembangkan pada topik materi IPS subtema Manusia dan Lingkungan bagi siswa kelas V SD ini memiliki tingkat kualifikasi sebesar 90,41% sangat baik.

Downloads

Published

2024-09-06

Issue

Section

Articles