IDENTIFIKASI RADIUS SENSOR NODE -GATEWAY PADA SISTEM IOT BERBASIS PROTOKOL MQTT

Authors

  • Stephanie I. Pella Universitas Nusa Cendana
  • Hendro J. F. Lami Universitas Nusa Cendana

Abstract

ABSTRAK

Radius antara sensor node dan gateway dalam suatu sistim komunikasi WSN ditentukan melalui paramater received signal strength indicator (RSSI). Fluktuasi nilai RSSI terjadi karena adanya perubahan posisi sensor node terhadap gateway. Penelitian ini akan menggunakan RSSI sebagai parameter dalam mendisain suatu sistem identifikasi radius esp8266 yang berfungsi sebagai sensor node. Sistem dibangun menggunakan Node-RED dengan protokol MQTT sebagai protokol komunikasi antar sensor node dan gateway pada frekuensi 2.4GHz. Pengukuran jarak referensi LOS antara sensor node dan gateway pada jarak 1m memiliki nilai rssi sebesar -35dBm. Nilai tersebut menjadi inputan fungsi pada Node-Red yang berjalan pada gateway. Gateway  memiliki sebuah database untuk melakukan proses estimasi radius sensor node.  Hasil pengujian menunjukan bahwa nilai error rata-rata yang terjadi pada saat identifikasi radius memiliki nilai sebesar 1.85%.

Kata Kunci: RSSI. WSN, MQTT, LOS

 

ABSTRACT

          The radius between the sensor node and the gateway in a WSN communication system is determined through the received signal strength indicator (RSSI) parameter. The fluctuation of the RSSI value occurs due to the distance between sensor nodes and gateway. This study will use RSSI as a parameter in designing an esp8266 radius identification system that functions as a sensor node. The system is built using Node-RED with the MQTT protocol as a communication protocol between sensor nodes and gateways at a frequency of 2.4GHz. Measurement of the LOS reference distance between the sensor node and the gateway at a distance of 1m has an RSSI value of -35dBm. This value becomes the input function on Node-Red running on the gateway. Gateway has a database to perform the process of estimating the radius of the sensor node. The test results show that the average of the radius identification has a value of 1.85%.

Keywords: RSSI. WSN, MQTT, LOS

Downloads

Published

2021-12-13

How to Cite

Pella, S. I., & Lami, H. J. F. (2021). IDENTIFIKASI RADIUS SENSOR NODE -GATEWAY PADA SISTEM IOT BERBASIS PROTOKOL MQTT. SAINSTEK, 5(1), 261–269. Retrieved from https://conference.undana.ac.id/index.php/sainstek/article/view/260