REVEGETASI DAN LAJU EROSI DI LOKASI DISPOSAL TAMBANG BATUBARA

Authors

  • Andreas Sinuhaji Universitas Nusa Cendana
  • M. Nurcholis UPN Veteran Yogyakarta

Abstract

ABSTRAK

Timbunan batuan penutup atau yang disebut disposal rentan dengan bahaya erosi yang berujung dengan kerusakan timbunan bahkan longsoran. perlu dilakukan konservasi tanah yang bertujuan pengendalian tingkat laju erosi.Pengendalian erosi secara vegetatif memiliki banyak keunggulan diantaranya penerapannya relatif mudah, biaya yang dibutuhkan relatif murah, mampu menyediakan tambahan hara bagi tanaman, dan ramah lingkungan. Penelitian ini bertujuan mengkaji hubungan vegetasi terhadap lajuerosi di lokasi disposal pertambangan batu baradengan melihat kolerasinya melalui regresi linier sederhana pada lahan yang telah direvegetasi dari tahun 2011 hingga 2015 dengan kemiringan lahan 10% hingga 15%. Pada lokasi penelitian didominansi oleh tanaman berdaun kecil dan memiliki percabangan banyak seperti sengon, johan dan petaicina.Hasil dari penelitian dari kegiatan revegetsi yang telah dilakukan pada tahun 2015 memiliki laju erosi 24.23 ton/Ha/tahun, di 2014 laju erosinya 19,29 ton/Ha/tahun, di 2013 laju erosinya 6.68 ton/Ha/tahun, di 2012 laju erosinya 11.13 ton/Ha/tahun dan di 2011 laju erosinya 2,87 ton/Ha/tahun. Konservasi secara vegetative dapat menurunkan angka tingkat laju erosi. Umur vegetasi memiliki kolerasi yang “rendah” terhadap angka laju erosi sedangkan, tinggi vegetasi dan tutup antajuk vegetasi memiliki kolerasi “sedang” terhadap laju erosi. Selain vegetasi, diperlukan kajian lanjutan untuk mengetahui faktor-faktor lain yang juga memiliki pengaruh nyata yang berkolerasi kuat terhadap tingkat laju erosi.

Kata kunci :Konservasi, Revegetasi, Erosi,

Downloads

Published

2019-12-15

How to Cite

Sinuhaji, A., & Nurcholis, M. (2019). REVEGETASI DAN LAJU EROSI DI LOKASI DISPOSAL TAMBANG BATUBARA. SAINSTEK, 4(1), 486–492. Retrieved from https://conference.undana.ac.id/index.php/sainstek/article/view/82