Identifikasi Serangga Hama pada Tanaman Kakao (Theobroma Cacao L.) di Desa Borokanda Kecamatan Ende Utara Kabupaten Ende

Authors

  • Agustina Wendy Kasarua Mahasiswa Program Studi Agroteknologi Universitas Nusa Cendana
  • Lince Mukkun Program Studi Agroteknologi Universitas Nusa Cendana
  • Yasinta Letek Kleden Program Studi Agroteknologi Universitas Nusa Cendana
  • Sri Widinugraheni Program Studi Agroteknologi Universitas Nusa Cendana

Keywords:

Identifikasi, Kakao, Serangga

Abstract

Serangga yang merusak tanaman kakao di Desa Borokanda Kecamatan Ende Utara Kabupaten  Ende  yaitu Conopomorpha  cramerella, Zeuzera coffeae dan Helopeltis sp. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Borokanda Kecamatan  Ende Utara  Kabupaten Ende dan Laboratorium Ilmu Hama Tumbuhan Fakultas Pertanian Undana yang berlangsung pada bulan Februari sampai Maret 2023. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi jenis–jenis serangga hama pada tanaman kakao Di Desa Borokanda Kecamatan Ende Utara Kabupaten Ende. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei untuk mengumpulkan data primer (jenis-jenis serangga, ciri morfologi, dan gejala kerusakan) dan  metode  pengamatan purposive sampling untuk mengambil hama pada tanaman yang dilihat bergejala di lapangan. Hasil penelitian Serangga yang ditemukan pada tanaman kakao ada 3 jenis serangga. Serangga yang paling banyak ditemukan adalah Helopeltis sp. Populasi serangga hama yang paling banyak ditemukan pada tanaman kakao (Theobroma cacao L.) yaitu  nimfa Helopeltis sp. sebanyak 362,375 ekor dan  imago Helopeltis sp. sebanyak 315,125 ekor sedangkan untuk larva Conopomorpha cramerella sebanyak 87,25 ekor, Larva Zeuzera coffeae sebaknya 13,375 ekor. Intensitas di Desa Borokanda yang disebabkan oleh Helopeltis sp. yaitu 58,24%, dikategorikan sebagai kerusakan berat.

Downloads

Published

2024-01-03