Perilaku Petani dalam Menghadapi Risiko Produksi Usahatani Sawi di Desa Mata Air Kecamatan Kupang Tengah

Authors

  • Flaviana Ecan Iwan
  • Ida Nurwiana
  • Serman Nikolaus

Keywords:

Perilaku; Regresi Logistik; Risiko Produksi; Usahatani Sawi

Abstract

Kegiatan usahatani seringkali mengalami risiko produksi yang diakibatkan oleh adanya ketergantungan aktivitas pertanian dengan alam serta dan sumber daya manusia (SDM) masih sangat rendah dalam mengelola input produksi yang tersedia. Adanya risiko dalam pertanian menuntut petani untuk berperilaku hati-hati dalam menghadapinya. Penelitian ini memiliki tujuan: 1). Mengetahui cara petani menghadapi risiko produksi usahatani sawi, 2) Mengetahui bagaimana perilaku petani dalam menghadapi risiko produksi usahatani sawi dan 3). Mengetahui faktor sosial yang mempengaruhi peluang perilaku petani dalam menghadapi risiko produksi usahatani sawi. Lokasi ditentukan secara sengaja (purposive) di Desa Mata Air Kecamatan Kupang Tengah Kabupaten Kupang. Populasi berjumlah 114 petani yang tergabung dalam 5 kelompok tani. Sampel ditentukan secara sengaja (purposive) sebanyak 50 petani. Analisis data menggunakan analisis deskriptif dengan pendekatan skala likert dan regresi logistik. Hasil penelitian menunjukan cara petani berperilaku dalam usahatani sawi meliputi: mengolah lahan, menyuburkan lahan, menggunakan benih unggul, menggunakan dosis pemupukan yang tepat, mengairi tanaman, mengatasi serangan hama, mengunakan pestisida sesuai anjuran, melakukan penyiangan/perawatan. Perilaku petani secara keseluruhan berani menghadapi/menerima risiko (risk taker) dengan nilai rata-rata 2,3 dan persentase 77%. Dari 4 (empat) faktor sosial (umur, tingkat pendidikan, pengalaman berusahatani dan jumlah tanggungan keluarga), umur berpengaruh sangat signifikan, pengalaman berusahatani berpengaruh negatif sangat signifikan terhadap peluang perilaku petani dalam menghadapi risiko produksi usahatani sawi. Sedangkan tingkat pendidikan berpengaruh negatif signifikan dan jumlah tanggungan keluarga tidak signifikan

Downloads

Published

2024-12-07